Nonton Bareng X-Factor ID di Kota Parapat

X-Factor Indonesia yang ditayangkan di RCTI menjadi salah satu acara yang diminati oleh penonton Indonesia saat ini. X-Factor Indonesia menjaring penyanyi-penyanyi yang memiliki talenta dan karakter di Indonesia yang nantinya diharapkan dapat berkiprah di industri musik Indonesia. X-Factor Indonesia dimentori empat musisi/arranger berpengalaman di dunia musik, yaitu Ahmad Dhani, Rossa, Anggun dan Bebi Romeo.

Salah satu peserta X-Factor Indonesia ini merupakan kelahiran kota Parapat yaitu ALEX RUDIART HUTAJULU (ALEX). Alex yang memiliki suara yang khas dan unik ini dimentori oleh Bebi Romeo. Langkah Alex menuju 13 besar (Gala Show) penuh perjuangan dimana Alex sempat tersisih dan masuk dalam showcase untuk bersaing mendapatkan satu tiket Wild Card menuju Gala Show. Berkat dukungan dari fans Alex akhirnya bisa lolos ke Gala Show dan masih bertahan sampai sekarang.



Untuk memberi dukungan lebih kepada Alex, beberapa family, teman, dan kerabat Alex Hutajulu menggagasi acara nonton bareng pada hari Jumat malam (15 Maret 2013) di Open Stage (Pagoda) Parapat. Acara nonton bareng perdana ini akhirnya dapat terwujud atas kerjasama dari beberapa sponsor, diantaranya Surya 16, Enduro Motor, Dalker Production, Muda/i Parapat dan Siburak-burak, Echo Studio Milenix, dan beberapa sponsor lainnya.

Acara nonton bareng ini awalnya masih sepi, tetapi setelah acara dimulai ratusan warga kota Parapat mulai memadati tempat acara berlangsung. Kursi yang disediakan di acara nonton bareng X-Factor Indonesia yang dilaksanakan perdana ini terbatas, sehingga penonton rela duduk di rumput, di tangga dan sebahagian lagi menggunakan tikar. Antusias warga Parapat ini tergolong tinggi mengingat belum semua warga Parapat mengetahui adanya acara nonton bareng ini.



Berbagai hiburan menarik dikemas panitia untuk menambah semarak acara nonton bareng. Di lokasi acara diadakan juga hiburan akustik, keyboard, band lokal, door prize, dan bermain play station gratis. Warga langsung bersorak ketika Alex Hutajulu tampil membawakan lagu yang berjudul "Suci Dalam Debu" (Iklim). Nonton Bareng ini didukung sound system yang sangat baik dan ditambah dua layar ukuran sedang. Dukungan SMS dikirimkan warga Parapat dengan harapan Alex lolos ke babak berikutnya. Untuk memberi dukungan kepada alex caranya cukup mudah hanya dengan mengirimkan SMS dengan cara:

Ketik:
ALEX
Kirim ke:
9288

Setengah dari warga langsung pulang meninggalkan lokasi setelah Alex selesai bernyanyi :) Hal ini dapat dimaklumi karena umumnya warga Parapat setiap Sabtu pagi harus beres-beres untuk mempersiapkan lapak dagangannya di pasar tradisional Tigaraja. Hari Sabtu merupakan hari pekan terbesar untuk kota Parapat dan sekitarnya yang dimulai pukul 06.00 - 18.00 WIB. Mungkin karena butuh stamina ekstra untuk kegiatan Sabtu pagi inilah yang menjadi alasan sebahagian warga untuk pulang. Namun walaupun demikian ternyata aliran SMS dari pendukung Alex, khususnya warga Parapat tetap berjalan sampai vote ditutup.

Dukungan SMS yang dikirimkan para pendukung Alex di seluruh Indonesia, khususnya kota kelahirannya kota Parapat tidaklah sia-sia. Di penghujung acara Gala Show X-Factor Indonesia, akhirnya Alex Rudiart dinyatakan lolos dan tetap melaju ke acara Gala Show minggu depan. Panitia acara nonton bareng X-Factor Indonesia yang berlangsung di kota Parapat ini mengatakan akan berusaha mengadakan acara tersebut setiap Jumat malam. Selain untuk menggalang dukungan, acara nonton bareng ini juga untuk mendongkrak pariwisata kota Parapat dimana tamu yang berkunjung dapat turut serta menikmati hiburan ini. Mari tetap kita berikan dukungan buat Alex Rudiart Hutajulu hingga mencapai Final :)